Motivasi karyawan menjadi perhatian dari management puncak suatu perusahaan, hanya perusahaan yang mempunyai pola pikir bahwa karyawan adalah asset lah yang memperhatikan perkembangan motivasi karyawan mereka. Perusahaan-perusahaan tersebut sangat memahami bahwa motivasi karyawan merupakan kunci yang menentukan dari kinerja individu, produktivitas kelompok, dan mempertahankan budaya kantor yang menyenangkan.
Beberapa perusahaan telah banyak melakukan berbagai cara untuk menjaga dan meningkatkan motivasi karyawan, bahkan ada yang memiliki divisi khusus yang mengonsep dan melakukannya. Berbagai cara melakukan motivasi karyawan kadang berhasil tetapi ada juga yang tidak sesuai atau terjadi perubahan seperti yang diinginkan perusahaan.

Bagaimana hal tersebut bisa terjadi? motivasi karyawan adalah jauh dari ilmu pasti. Tidak ada formula rahasia, tidak ada cara menghitungnya, tidak ada lembar kerja untuk mengisi, kecuali hanya untuk mengetahui kondisi saat ini karyawan tersebut, dan dapat berubah-ubah tergantung dari suasana hatinya. Pada kenyataannya, sebetulnya motivasi dapat dilakukan sendiri oleh karyawan dan perusahaan hanya membantu memfasilitasi sehingga motivasi karyawan tersebut dapat dinaikkan. Beberapa karyawan mungkin dapat termotivasi hanya oleh uang atau karir. Lainnya mungkin menginginkan penghargaan atau pengakuan secara pribadi dari perusahaan ataupun leadernya untuk pekerjaan yang telah dilakukannya dengan baik. Ada juga karyawan yang termotivasi karena lingkungan kerja yang nyaman, aman dan kekeluargaan.
[Continue reading…]